Sebagai orang yang aktif, tentu kamu memiliki selusin kegiatan sehari-hari. Meski menikmatinya, tanpa disadari, rutinitas harian itu bisa menimbulkan stres. Bila sudah begitu, tidak tertutup kemungkinan kamu jadi mudah terserang penyakit.
Saat pikiran stres dan imunitas menurun, yang terjadi selanjutnya adalah tubuh jadi cepat menua. Bahkan bisa jadi usia biologis kamu akan lebih tua ketimbang usia kelahiranmu. Siapa sih yang ingin cepat tua?
Nah, agar tubuh kamu tetap awet muda dan pikiran selalu fresh, ini 5 cara terhindar dari stres:
1. Banyak tersenyum atau tertawa
Siapa pun tahu bila tersenyum atau tertawa adalah ekspresi dari rasa bahagia. Tapi selain itu, tersenyum atau tertawa juga dapat bikin tubuh tetap awet muda, loh. Kenapa? Sebab saat kamu tersenyum atau tertawa, tubuh akan menghasilkan endorfin, hormon yang menghalau stres, juga membuat pikiran rileks.
Karena itu, mulai sekarang jangan irit senyum atau tertawa ya. Selain jaga tubuh tetap awet muda, orang-orang di sekitar kamu juga akan merasa nyaman bila melihatmu tersenyum atau tertawa.
2. Nyanyi
Kamu pasti pernah terjebak kemacetan, saat berangkat atau pulang beraktivitas. Dalam kondisi itu, bisa jadi kamu merasa kesal, uring-uringan, dan jadi stres, bukan? Nah, agar itu tak selalu terjadi, coba nyalakan musik kesukaan kamu. Kemudian, mulailah bernyanyi.
Menurut beberapa penelitian, seperti yang dilakukan peneliti di University of Gothenburg, Swedia, otot di sekitar perut dan wajah akan aktif bergerak selama seseorang bernyanyi. Karena itu, bernyanyi bisa bantu menjaga tubuhmu tetap sehat, awet muda, dan berumur panjang. Jadi, jangan malu untuk mulai bernyanyi, ya.
3. Liburan
Sebuah penelitian dari Universitas Wisconsin menunjukkan, orang yang berlibur kurang dari dua tahun sekali, memiliki risiko lebih mudah terserang depresi. Sementara menurut penelitian Universitas Pittsburgh, agenda rekreasi atau liburan bisa meningkatkan emosi positif secara signifikan. Itulah mengapa ada anggapan, orang yang mudah marah atau memiliki kecenderungan stres berarti kurang piknik.
Kamu sendiri belum sempat beli tiket untuk rencana liburan? Sebetulnya, rekreasi tidak harus melulu pergi ke daerah yang jauh. Di dalam kota, kamu pun bisa berlibur. Misalnya dengan mengunjungi tempat yang belum pernah kamu datangi, pergi ke taman kota atau kebun binatang, atau hanya sekadar pergi ke spa dan lakukan perawatan diri.
Apapun cara liburan yang kamu ambil, tetap ingat untuk tidak menyentuh urusan kantor selama rekreasi. Sehingga pikiran dan tubuhmu benar-benar terlepas dari stres kerjaan.
4. Punya teman curhat
Salah satu penelitian yang dirilis American Psychological Association menunjukkan, teman curhat memiliki pengaruh besar dalam pelepasan stres. Sebab ketika kamu berbincang dengan sahabat, tubuh tidak memproduksi hormon kortisol, hormon yang memicu stres. Bahkan saat kamu sedang stres, curhat dengan teman bisa menurunkan jumlah hormon kortisol.
Ketika stres mereda, suasana hati akan jauh lebih baik. Di titik ini, kamu akan lebih mudah tersenyum atau bahkan tertawa. Sehingga otot muka akan berolahraga, kamu pun jadi awet muda.
5. Minum KIN Bulgarian Yogurt
Berdasarkan penelitian dari UCLA's School of Medicine, konsumsi yogurt sebanyak dua kali sehari bisa bantu tubuh melepaskan stres. Sebab bakteri baik yang terkandung dalam yogurt bisa menurunkan kinerja otak yang bertugas mengatur emosi dan rasa sakit.
Satu bakteri baik yang dimaksud adalah Lactobacillus bulgaricus, asli dari Bulgaria, yang terdapat dalam proses fermentasi KIN Bulgarian Yogurt. Bahkan bagi penduduk Bulgaria, manfaat bakteri ini telah dikenal sejak ratusan tahun lalu, seperti menjaga kesehatan tulang, melindungi tubuh dari stres, dan menjaga tubuh tetap awet muda.
Yuk, mulai lakukan berbagai kegiatan positif dan minum KIN Bulgarian Yogurt setiap hari, demi hidup awet muda tanpa stres.